KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Kelurahan Sukadamai Polsek Tanah Sareal Polresta Bogor Kota melaksanakan pengecekan sekaligus penanaman jagung sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan di wilayah Kelurahan Sukadamai, Kota Bogor, Selasa (09/12/2025).
Kegiatan ini menindaklanjuti arahan Kapolresta Bogor Kota Polda Jabar, Kombes Pol Eko Prasetyo, S.H., S.I.K., M.H., yang mendorong seluruh jajaran untuk berperan aktif dalam mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan nasional. Penanaman komoditas jagung dipilih karena memiliki nilai manfaat tinggi serta cocok dikembangkan di lingkungan masyarakat.
Aiptu Dedi, selaku Bhabinkamtibmas Sukadamai, menjelaskan bahwa kegiatan penanaman ini merupakan salah satu upaya untuk membantu masyarakat dalam memperkuat ketersediaan pangan di tingkat lokal. Selain itu, program ini diharapkan dapat memberi edukasi kepada warga agar lebih mandiri dan produktif dalam memanfaatkan lahan yang ada.
“Dalam rangka menyukseskan program ketahanan pangan, kami melaksanakan penanaman jagung sebagai langkah awal dan contoh untuk masyarakat. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kepedulian dan partisipasi warga dalam mendukung program pemerintah,” ungkap Aiptu Dedi.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan mendapat respons positif dari masyarakat sekitar. Melalui dukungan aktif jajaran Bhabinkamtibmas, diharapkan program ketahanan pangan dapat terus berjalan dan memberikan manfaat nyata bagi warga.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan aman dari awal hingga selesai,” pungkasnya.
Dengan adanya program ini, Polresta Bogor Kota berkomitmen untuk terus hadir dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan ekonomi masyarakat, khususnya melalui sektor pertanian sebagai bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan nasional.
Leave a Reply